infosumsel.ID - Lenovo Yoga 7 telah dirilis, kalian bisa cek spesifikasi laptop ini yang memiliki banyak fitur dan spesifikasi menarik.
Laptop Lenovo Yoga 7 memiliki banyak keunggulan spesifikasi salah satunya dengan prosesor AMD Ryzen 7 6800U dan RAM 16GB.
Laptop Lenovo Yoga 7 diklaim memiliki performa yang ganas dan juga cepat, bahkan diklaim mampu mendukung mobilitas pengguna.
Baca Juga: Anak Laporkan Ibu Kandung ke Polisi di Palembang, Akhirnya Terungkap Siapa yang Membuat Laporan Berujung Damai
Dikutip infosumsel.ID dari lenovo.com laptop ini memiliki sasis unibody dengan engsel 360 derajat yang sangat ramping dan ringan.
Laptop Lenovo Yoga 7 ini juga dilengkapi dengan spesifikasi baterai adaptif dengan fitur AI untuk menghemat daya yang mungkin akan memudahkan pengguna.
Terdapat dua seri yang ditawarkan untuk memenuhi kebutuhan pengguna, yang kini kian meningkat pesat.
Pertama adalah Lenovo Yoga 7 14ARB7-82QF001DID dan kedua Lenovo Yoga 7 14ARB7-82QF001CID.
Baca Juga: Moeslim Choice Award 2022 Kembali Beri Penghargaan Akhir Tahun Ini di Jakarta
Sebagian besar spesifikasinya sama, namun masing-masing model memiliki dapur pacu yang berbeda.
Nomor model 14ARB7-82QF001DID ditenagai oleh prosesor AMD Ryzen 7 6800U, sedangkan 14ARB7-82QF001CID mengandalkan prosesor internal yang lebih rendah, AMD Ryzen 5 6600U.
Artikel Terkait
Saingi Apple dan Google, Elon Musk Isyaratkan Luncurkan Tesla Phone: Saya Buat Telepon Alternatif
Hadirkan Promo Spesial, Redmi Note 11 Paling Cocok untuk Ngonten, Hasilkan Gambar Sangat Jernih
Vivo Y02 Resmi Hadir di Tanah Air, Gacor dan Baterai Awet, Ternyata Harganya Cuma Segini
Diklaim sebagai HP Hebat, Nokia C20 Ternyata Tawarkan Kamera Berkualitas HDR, Apa Artinya?
Akhirnya Terungkap, Redmi Note 11 HP Serba Bisa yang Tidak Diragukan Lagi Kemampuannya