infosumsel.ID – Menang atau pulang, demikian tajuk laga Grup A Piala Dunia 2022 Qatar yang mempertemukan Ekuador dan Senegal, Selasa, 29 November pukul 22.00 WIB. Laga penting bagi kedua negara ini bisa disaksikan melalui link live streaming. Tidak ada istilah imbang karena hasilnya akan lebih dulu pulang.
Kekuatan kedua tim di Piala Dunia 2022 Qatar ini bisa dikatakan berimbang. Ekuador yang berada di peringkat kedua dengan 4 poin sempat menahan imbang tim favorit Grup A, Belanda dan menang 2-0 dari tuan rumah Qatar. Sementara Senegal ada di posisi kedua dengan 3 poin.
Senegal kalah dari Belanda di pertandingan pertama mereka tetapi mengalahkan Qatar 3-1 di Grup A. Hingga memaksa tim tuan rumah harus gugur pertama kalinya di Piala Dunia 2022 Qatar. Ekuador dan Belanda sendiri memiliki poin sama namun tim Kincir Angin diprediksi akan menuai hasil positif dari tuan rumah.
Seperti dikutip infosumsel.ID dari Onefootball, pertandingan ini akan berlangsung bersamaan dengan pertandingan lain di Grup A, di mana Belanda menjadi favorit kuat melawan Qatar, yang sudah tersingkir dari Piala Dunia mereka sendiri.
Secara teknis, Ekuador lebih diunggulkan daripada Senegal untuk lolos ke 16 besar Piala Dunia 2022 Qatar. Namun Ekuador bukan tanpa masalah karena pemain kunci mereka Enner Valencia mengalami cedera dan harus keluar dengan tandu saat menahan imbang Belanda 1-1.
Enner merupakan salah satu top skor di Piala Dunia 2022 Qatar bersama Kylian Mbappe yang sama-sama mengemas 3 gol. Bila Enne absen, Jeremy Sarmiento atau Kevin Rodriguez akan siap jadi pengganti.
Artikel Terkait
Kemenangan Maroko Memberi Pesan Penting, Tidak Ada Tim Lemah di Piala Dunia 2022 Qatar
Link Nonton Korea Selatan vs Ghana Piala Dunia 2022 Qatar, Son Heung Min Jadi Penentu, Ini Prediksi Skor
Prediksi Line Up dan Strategi Brasil vs Swiss di Piala Dunia 2022 Grup G: Ini Skema Permainan Tanpa Neymar Jr
Daftar Tim yang Bakal Tersingkir di Babak Penyisihan Grup Piala Dunia 2022 Qatar, Peringkat Dua Bukan Jaminan
Brasil Pecahkan Rekor Baru Usai Kalahkan Swiss 1-0 di Piala Dunia 2022, Jadi Tim Pertama yang Mencapainya