Arsenal Kokoh di Puncak Klasemen, Setelah Libas Manchester United, Kebangkitan Meriam London

- Senin, 23 Januari 2023 | 08:56 WIB
Arsenal (Instagram @Premier League)
Arsenal (Instagram @Premier League)

 

infosumsel.ID - Hasil pertandingan Premier League yang mempertemukan Arsenal dan Manchester United dimenangkan oleh tim Meriam London.

Arsenal mengalahkan Manchester United dengan skor tipis 3-2.

Dengan hasil ini Arsenal masih kokoh di puncak klasemen sementara Premier League dengan raihan poin 50, mengungguli tim besar lainnya seperti Manchester City dan Manchester United.

Baca Juga: Miris, Ibing Preman Pensiun 8 Kena Salam Olahraga, Begini Kondisinya Sekarang

Dilansir infosumsel.ID dari Premier League, tim Meriam London sejauh ini hanya mengalami satu kali kekalahan, dan dua kali imbang dari 1 laga yang telah dilakoni.

Setelah kursi kepelatihan diambil alih oleh Arteta tim asal London itu mengalami peningkatan drastis.

Dalam lima laga terakhir tim asuhan Arteta masih belum mengalami kekalahan sama sekali.

Baca Juga: Disindir Sutradara Preman Pensiun 8 Karena Pengangguran, Kang Gobang Beri Tanggapan Begini

Laga tadi malam yang dimenangkan pun sekaligus menghentikan rekor setan merah yang sedang naik dan belum terkalahkan dari sembilan laga di liga.

Arsenal bermain bagus tadi malam dengan penguasaan bola 58 persen, 520 operan dan 25 tembakan, 5 mengarah ke gawang dan 3 diantaranya menjadi gol.

Sedangkan tim setan merah hanya mampu menghasilkan 6 tembakan, 4 mengarah ke gawang dan dua diantaranya menjadi gol.

Baca Juga: Episode Terakhir Si Doel The Series Mandra dan Munaroh Akhirnya Menikah, Sarah Gak Jadi Rujuk

Manchester United sebenarnya unggul terlebih dahulu melalui gol yang diciptakan oleh Marcus Rashford di menit ke-17 yang mendapat umpan dari Bruno Fernandes.

Halaman:

Editor: Ari Irpan

Sumber: Instagram @premierleague

Tags

Artikel Terkait

Terkini

X