infosumsel.ID - Arus lalu lintas di kota Palembang terpantau ramai lancar di hari kedia hari raya Idul Fitri 1443 Hijriah, Selasa (3/5/2022) sore.
Diketahui bahwa beberapa jalan di kota Palembang yang terpantau ramai lancar yakni di Jendral Sudirman, Jalan Basuki Rahmat, Jalan R Soekamto, Jalan Angkatan 45 dan beberapa jalan lainnya.
Baca Juga: Jelang Lebaran, Arus Lalu Lintas di Beberapa Ruas Jalan Kota Palembang Masih Stabil
Pantauan wartawan infosumsel.id di Jalan Angakatan 45 terlihat beberapa mobil maupin motor lalu lalang melewati jalan tersebut.
Meskipun ramai kendaraan yang melintas, namun tidak menimbulkan kemacetan. Kendaraan bisa terus melaju dengan lancar tanpa adanya kendala seperti macet dan lain-lain.
Baca Juga: Arus Lalu Lintas Kembali Normal, Namun Harus Hati-hati
Tidak hanya di jalan Angkatan 45, namun terpantau juga di Jalan Jendral Sudirman.
Arus lalu lintas di Jalan tersebut, terpantau ramai lancar. Pengendara motor yang melewati jalanan tersebut tidak begitu melaju dengan cepat.
Baca Juga: PT ASDP Indonesia Ferry Himbau Warga Yang Mudik Lebaran Untuk Hindari Puncak Arus Balik
Kendaraan mobil maupun motor, tetap melaju dengan kecepataan yang normal meskipun arus lalu lintas tidak padat di lebaran kedua idul fitri ini.
Artikel Terkait
Jelang Lebaran, Arus Lalu Lintas di Beberapa Ruas Jalan Kota Palembang Masih Stabil
Jumlah Kendaraan di Arus Mudik Lebaran 2022 Catatkan Rekor Terbanyak
Tradisi Lebaran di 10 Negara Dalam Merayakan Hari Raya Idul Fitri...
5 Menu Lebaran Wajib Dihidangkan Warga Kota Palembang Saat Hari Raya Idul Fitri
Hari Pertama Lebaran Idul Fitri Jalan di Kota Palembang Terpantau Lenggang