infosumsel.Id - Kasus monkeypox atau cacar monyet di Inggris semakin bertambah. Hingga saat ini, dijumpai 11 kasus cacar monyet baru di negara itu. Hingga total keseluruhnya mencapai 20 kasus.
Badan Keamanan Kesehatan Inggris (UKHSA) mengumukan kasus baru itu pada Jumat, 20 Mei 2022 waktu setempat, setelah sebelumnya memberikan laporan kesembuhan dari sembilan kasus.
Baca Juga: Apa Itu Virus Zoonosis? Virus yang Menyebabkan Cacar Monyet, Yuk Pahami Agar Paham
Gejala yang dirasakan para pasien, menurut UKHSA, ditandai dengan munculnya demam dan ruam bergelombang yang khas.
Kepala Penasihat Medis UKHSA, Susan Hopkins menjelaskan, faksinya memperkirakan pandemi cacar monyet ini akan berlanjut selama 9 - 12 Hari.
Baca Juga: Berikut Ini Ciri-Ciri dan Gejala Cacar Monyet Atau Monkeypox
"Kami memperkirakan peningkatan ini akan berlanjut dalam beberapa hari mendatang dan lebih banyak kasus diidentifikasi di masyarakat yang lebih luas. Bersamaan dengan ini kami menerima laporan tentang kasus lebih lanjut yang diidentifikasi di negara lain secara global," kata Susan.
Dia menambahkan, pihaknya terus akan menyelidik terkait sumber infeksi ini dengan cepat dan terus akan menaikkan kesadaran di kalangan profesional kesehatan.